Banten  

Bupati Tangerang dan Gubernur Banten Hadiri Haul ke-345 Raden Aria Wangsakara

KANALTANGERANG.COM, TANGERANG – Bupati Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid betsama Gubernur Banten, Andra Soni menghadiri Haul ke-345 Raden Aria Wangsakara yang dihelat di Pendopo Taman Makam Pahlawan (TMP) Raden Aria Wangsakara, Kecamatan Pagedangan, Rabu malam (21/1/2026).

Pada kesempatan tersebut, Bupati Maesyal Rasyid mengatakan bahwa acara Haul ke-345 Raden Aria Wangsakara selain untuk mengenang jasa dan perjuangan pahlawan nasional, juga menjadi momentum untuk menguatkan kembali komitmen bersama dalam meneruskan perjuangannya dengan membangun daerah yang lebih maju dan sejahtera.

“Pada kesempatan ini, kita semua hadir di sini bukan hanya wajib mengenang, mengingat pemimpin kita yaitu seorang pahlawan nasional, Raden Aria Wangsakara yang telah mendirikan, memimpin dan juga membesarkan Tangerang, tapi juga menguatkan komitmen kita bersama untuk meneruskan perjuangannya dengan membangun daerah yang lebih maju dan sejahtera,” ujar Bupati.

Baca Juga:  Wabup Intan: MBG Tingkatkan Gizi Anak dan Ekonomi Warga

Lanjut dia, Raden Aria Wangsakara juga merupakan ulama dan pemimpin umat yang menyebarkan agama Islam serta menanamkan nilai-nilai Islami dan kemandirian dalam perjuangannya

“Raden Aria Wangsakara adalah sosok ulama dan pemimpin umat yang senantiasa menanamkan nilai-nilai Islami dan kemandirian dalam perjuangannya, baik saat mengusir penjajah maupun dalam menyebarkan agama Islam di Banten dan Tangerang pada khususnya. Ini yang harus kita lanjutkan sebagai generasi penerus,” tandasnya

Sementara itu, Gubernur Banten, Andra Soni mengucapkan terima kasih dan apresiasinya kepada segenap panitia dan Pemkab Tangerang yang menggelar Haul Raden Aria Wangsakara yang mengambil tema ‘Bangsa Yang Besar Adalah Bangsa Yang Menghargai Jasa Para Leluhurnya’, sebagai upaya untuk terus menjaga dan melestarikan jasa-jasa para leluhur

Baca Juga:  Bupati dan Wakil Bupati Tangerang Resmikan Halte Bus Sekolah Gratis

“Saya, atas nama Pemerintah Provinsi Banten mengucapkan terima kasih kepada panitia yang terus menjaga tradisi dalam rangka mengenang jasa-jasa para leluhur. Tema Bangsa Yang Besar Adalah Bangsa Yang Menghargai Jasa Para Leluhurnya adalah sesuatu yang betul,” ujar Andra Soni

Menurut Gubernur, Tangerang yang dikenal sebagai benteng Provinsi Banten mempunyai letak dan peran yang sangat strategis, khususnya dalam menopang pembangunan Provinsi Banten. Ditambahkan Andra Soni, alah satu penyumbang terbesar pendapatan asli daerah di Banten adalah Kabupaten Tangerang.

“Banten berbahagia karena kita punya pahlawan nasional, salah satunya adalah Raden Aria Wangsakara. Semangat yang bisa kita teladani adalah semangat untuk menjaga pemimpinnya. Sampai hari ini semua poin-poin plus yang tercatat dalam data-data statistik di Provinsi Banten, salah satu penyumbang terbesarnya adalah Kabupaten Tangerang,” pungkasnya. (nhd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *