Kekurangan Ruang Kelas, KBM di SDN Jayanti 1 Double Shift

JAYANTI- Sekolah Dasar  Negeri (SDN) Jayanti 1  yang terletak di Kampung Pasir Riyab RT 13/06, Desa Jayanti,  Kecamatan Jayanti kekurangan ruang kelas. Saat ini jumlah siswa di sekolah tersebut mencapai 800 murid. Idealnya dengan jumlah siswa tersebut, ruang kelas yang harus tersedia  minimal 24 ruang.

Namun jumlah siswa sebanyak itu harus rela berbagi ruang  di  12 ruang  kelas yang saat ini dimiliki SDN 1 Jayanti. Akibatnya, pihak sekolah menerapkan sistem shift agar kegiatan belajar mengajar (KBM) tidak terganggu.

Ketua  Komite SDN Jayanti 1 Agus Rifai mengakui, saat  ini untuk sejumlah siswa  dalam KBM  dilakukan  shift. Shift pagi dari  jam 07.15-10.00 WIB  untuk kelas 1,2,3. Sedangkan untuk  kelas siang dimulai dari  jam 10.00-14.30 WIB  untuk kelas 4,5,6.

“Untuk belajar siswa-siswi masih dibagi dalam  kelas pagi dan kelas siang. Untuk itu saya  berharap kepada Pemerintah Kabupaten Tangerang untuk melakukan penambahan  ruang  kelas baru. Hal ini  agar proses belajar mengajar bisa berjalan dengan baik dan lancar,” katanya.

Sementara itu, Kepala SDN Jayanti 1 Abdul Gofar mengatakan, sejak berdirinya SDN 1 Jayanti pada tahun 1981,   baru mendapatkan bantuan rehab ringan 3 kelas, 2 sanitasi sekolah (sanisek) dan  pemagaran 100 meter dan paving blok  lapangan sekolah.

“Harapan saya tentu sekolah kami ini  bisa mendapatkan bantuan penambahan ruang kelas baru untuk belajar siswa siswi kami. Kita masih kekuarangan  12 ruang kelas lagi,” pungkasnya. (anw)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *