CURUG-Cabang olahraga menembak di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-V Banten sudah dimulai. Kegiatan berlangsung di Lapangan Menembak Perbakin Kabupaten Tangerang, Kitribakti Curug, Kabupaten Tangerang, Selasa (6/11/2018).
Sebanyak 12 medali yang akan diperebutkan oleh para atlet nanti, yakni, di kelas air pistol 10 M putra dan putri, serta air rifle 10 M putra dan putri. Sekitar 68 Atlet dari delapan Kota/ Kabupaten di Provinsi Banten akan mati-matian dalam perhelatan bergensi di bidang menembak tersebut.
Penanggung jawab pertandingan cabang olahraga menembak Anton Budiman mengatakan, untuk cabang olahraga menembak sudah dipersiapkan oleh panitia sesuai dengan jadwal dan tahapan. “Pertandingan sudah kita mulai. Kita juga sudah mempersiapkan ini jauh-jauh hari,” kata Anton, Selasa (6/11/2018).
Ia juga mengaku, ada 68 atlet yang bertanding untuk memperbutkan 12 medali yakni, 4 medali emas, 4 medali perak dan 4 medali perunggu.
Sementara, Ketua Harian Perbakin Kabupaten Tangerang Fahrurozi mengatakan, Perbakin Kabupaten Tangerang berharap mendapat juara umum dalam kegiatan menembak di Porprov Banten. “Semoga saja, dengan latihan keras dan persiapan yang matang. Tim Kabupaten Tangerang bisa meraih hasil terbaik,” ujarnya.
Ketua Club Lodaya ini juga mengapresiasi kesiapan pemerintah dan KONI Kabupaten Tangerang dalam mempersiapkan arena pertandingan menembak dalam kegiatan Porprov tahun ini. Sejauh ini, kegiatan yang dilaksanakan dalam arena menembak tidak mengalami persoalan yang berarti.
“Kita sangat bersyukur. Pemerintah, dan KONI sudah mendukung kegiatan olahraga menembak ini, lapangan menembak yang dibangun Pemkab ini merupakan satu-satunya di Banten,” pungkasnya. (anw/as)