KABUPATEN TANGERANG – Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Kabupaten Tangerang dikukuhkan menjadi cabang olahraga (Cabor) fungsional Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tangerang.
Selain Perwosi, ada 24 cabor yang juga dikukuhkan oleh Penjabat (Pj) Bupati Tangerang, Andi Ony, di Hotel Lemo, Kecamatan Kelapa Dua, Kamis (1/8/2024)
“Ini merupakan langkah penting dan strategis untuk bersama-sama memajukan olahraga di Kabupaten Tangerang,” kata Andi Ony.
“Amanah yang telah diberikan ini untuk dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab. Mari kita sama-sama memajukan olahraga Kabupaten Tangerang,” imbuhnya.
Dalam kesempatan tersebut, Andi Ony juga meminta para pengcab bisa melakukan pembinaan dan pembibitan untuk melahirkan atlet Kabupaten Tangerang yang bisa berkiprah di tingkat nasional dan internasional.
Sementara, Ketua KONI Kabupaten Tangerang Eka Wibayu mengatakan, Perwosi dikukuhkan jadi cabor fungsional. Saat ini kata dia, selain Perwosi, cabor fungsional lainnya adalah Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Kabupaten Tangerang, dan Bapopsi.
Ditambahkan Eka Wibayu, ada dua agenda olahraga yang harus segera dipersiapkan. “Tahun 2025 kita akan menghadapi pekan olahraga kabupaten (Porkab). Dan pada tahun 2026 kita akan menghadapi pekan olahraga provinsi (Porprov),” terangnya.
Dihubungi terpisah, Ketua Perwosi Kabupaten Tangerang, Intan Nurul Hikmah menyambut baik atas dikukuhkannya Perwosi menjadi cabor fungsional. “Alhamdulillah, semoga Perwosi bisa berperan aktif dengan cabor lainnya untuk terus bersama-sama memajukan olahraga Kabupaten Tangerang,” ujarnya.
Intan juga berharap, ke depan akan lahir atlet-atlet berbakat yang bisa berkiprah di kancah nasional dan internasional. “Tentu harapannya akan lahir lebih banyak lagi atlet berbakat dan berprestasi dari berbagai cabang olahraga,” pungkasnya. (asn)